Sabtu, 24 September 2011

37 Kebiasaan Orang Tua yang Menghasilkan Perilaku Buruk pada Anak

Beberapa hari yang lalu aku bersama teman dekatku memutuskan untuk melepas lelah. Alternatif melepas lelah saat itu adalah jalan-jalan. Ditegaskan lagi bahwa alternatif melepas lelah saat itu hanyalah jalan-jalan. Nggak bosan-bosannya juga kita hanya jalan - jalan di kota Istimewa Gudeg ini. Alternatif yang sederhana untuk menambah lelah dan mempercepat proses tidur di malam hari hehe,, Selain jalan - jalan , makan dan menghamburkan uang upss tidak begitu maksudnya selain jalan - jalan, makan dan menguras energi akhirnya sampai larut malam capek juga. Sesudah sampai rumah masih saja bercerita, dan kewajiban teman saat berada di kamarnya adalah mengobrak - abrik isinya dengan teliti. Salah satu yang aku temaukan adalah buku BEST SELLER ini. Teringat dengan adikku yang nakal dan menyebalkan, aku malah penasaran ingin membacanya. Temanku ini malah katanya belum membaca dan menyarankan untuk melihat vidionya saja. Berhubung kota ini kota pendidikan yang penghuninya gemar untuk belajar, ternyata malam itu aku mencerminkan warga yang baik saat menduduki kota ini. Buku Ayah Edy tentang MENGAPA ANAK SAYA SUKA MELAWAN DAN SUSAH DIATUR ? akan mengajak kita Membangun Indonesia yang Kuat dari Keluarga. Apakah kalian yang punya adik nakal penasaran ?? atau kalian yang sudah punya buah hati dan berniat menambah dengan mulai mendidiknya dengan baik dan benar ?? yuk simak bacaan singkatku tentang 37 Kebiasaan Orang Tua yang Menghasilkan Perilaku Buruk pada Anak. Setelah menyimak sebagai warga negara yang baik yuk segera lakukan perubahan :D

  1. Raja yang Tak Pernah Salah
  2. Berbohong Kecil dan Sering
  3. Banyak Mengancam
  4. Bicara Tidak Tepat Sasaran
  5. Menekankan pada Hal-hal yang Salah
  6. Merendahkan Diri Sendiri
  7. Papa dan Mama Tidak Kompak
  8. Campur Tangan Kakek, Nenenk, Tante dan Pihak Lain
  9. Menakuti Anak
  10. Ucapan dan Tindakan Tidak Sesuai
  11. Hadiah untuk Perilaku Buruk Anak
  12. Merasa Salah Karena Tidak Bisa Memberikan yang Terbaik
  13. Mudah Menyerah dan Pasrah
  14. Marah yang Berlebihan
  15. Gengsi Untuk Menyapa
  16. Memaklumi yang Tidak Pada Tempatnya
  17. Penggunaan Istilah yang Tidak Jelas Maksudnya
  18. Mengharap Perubahan Instan
  19. Pendengar yang Buruk
  20. Selalu Menuruti Permintaan Anak
  21. Terlalu Banyak Larangan
  22. Terlalu Cepat Menyimpulkan
  23. Mengungkit Kesalahan Masa Lalu
  24. Suka Membandingkan
  25. Paling Benar dan Paling Tahu Segalanya
  26. Saling Melempar Tanggung Jawab
  27. Kakak Harus Selalu Mengalah
  28. Menghukum Secara Fisik
  29. Menunda dan Membatalkan Hukuman
  30. Terpancing Emosi
  31. Menghukum Anak Saat Kita Marah
  32. Mengejek
  33. Menyindir
  34. Memberi Julukan yang Buruk
  35. Mengumpan Anak yang Rewel
  36. Televisi sebagai Agen Pendidikan Anak
  37. Mengajar Anak untuk Membalas
  38. Memotong Pembicaraan ( Bonuss )
Yuk sama-sama bangun Indonesia yang kuat dari keluarga. Buat yang penasaran dengan penjelasannya beli bukunya saja. Bagi yang gak mau beli, semoga 37 catatan ini bisa melatih kita untuk bersabar dalam mendidik :)

1 comments:

  • Unknown says:
    15 Oktober 2011 pukul 08.49

    Wa'alaikumsalam. Salam kenal kembali blogwalking

Posting Komentar

Recent Posts

Text